Ujian Itu Bernama Membaca

4:37:00 PM

Hampir setahun nggak nulis itu rasanya gimanaa gitu ya. Bercita-cita ingin menerbitkan setidaknya satu buku, malah kenyataanya update tulisan di blog aja ogah-ogahan. Gimana sih? hehehe

Tapi semua itu bukannya tanpa alasan. Mari kita analisis satu per satu beberapa penyebabnya. (lebih tepatnya alibi) hehe

Pertama, terakhir kalinya nulis di blog itu bulan Juni tahun lalu. Di mana bulan-bulan setelahnya merupakan agenda padat mempersiapkan hari pernikahan. *uhuuyyy*. Menyiapkan ini itu, pernak pernik, tetek bengek, agar semuanya berlangsung seperti yang diinginkan. Yah, itu semua cukup menyita waktu dan kesibukan yang tidak sedikit.

Kedua, saya akui memang akhir-akhir ini jarang baca buku dan diskusi produktif. Sudah hampir satu tahun, nyaris tidak ada satu pun buku yang khatam. Paling hanya dibaca beberapa bab saja, terus bosen, terus berhenti. Jadi saja informasi yang diperoleh tidak seutuhnya diserap dan dicerna oleh otak. Konsistensi membaca buku ini yang kemudian menjadi tantangan saya mulai dari sekarang sampai selanjutnya. Hahaha.

Diskusi produktif yang jarang dilakukan juga membuat otak semakin kering akan ide dan gagasan. Kalau dulu hampir setiap minggu suka bikin diskusi ringan, tapi cukup produktif bareng temen-temen kalau pas lagi makan, atau ngobrol-ngobrol biasa. Tapi entah kenapa, semakin kesini semakin jarang.

Dari beberapa alasan di atas, mungkin sejatinya dua alasan terakhir yang paling menguatkan kenapa jadi males nulis. Membaca dan diskusi! Menambah referensi argumen, memperkaya khazanah ide, itu semua tak akan bisa terwujud kalau kita jarang baca dan diskusi. Hampir tidak ada seorang penulis yang jarang membaca. Hampir tidak ada orang yang pintar berargumen kalau dia jarang diskusi. Keduanya terintegrasi dan saling menguatkan.

Boleh jadi, tulisan ini terlihat kering, dan gak renyah sekali dibacanya, mungkin karena dua alasan di atas. 

Jadi, baca, baca dan baca!

Berharap tulisan ini mengawali semangat untuk konsisten menulis. Semoga istiqomah ya guys! :)

You Might Also Like

0 comments